Kamis, 20 Maret 2014

Grosir Baju Pasar Klewer

Grosir baju pasar klewer. Siapa yang tidak tergoda berbelanja dengan harga grosir, apalagi di pasar klewer? Belanja memang selalu menjadi hobi dan rutinitas para kaum hawa. Baik remaja maupun yang sudah menjadi ibu-ibu. Pasar klewer, pasar yang terletak di Solo, Jawa Tengah ini menyediakan berbagai macam jenis pakaian, terutama batik. Ya, memang kota Solo terkenal dengan batiknya kan. Bagi yang suka belanja terutama kaum hawa, pasti laper mata kalau datang ke pasar ini. Berbagai busana cantik khas indonesia bisa anda beli di sini. Atau sekedar melihat-lihat, ya sah-sah saja. Datang saja ke grosir baju pasar klewer.

Grosir Baju Pasar Klewer Yang Memberi Harga Murah


Grosir baju pasar klewer memang patut dikunjungi bagi anda yang sedang berkunjung ke Surakarta, Solo. Karena jangan sampai menyesal, kurang lengkap rasanya bila berkunjung ke suatu tempat tidak membeli buah tangan khasnya. Pasar tradisional ini adalah pasar terbesar di Jawa Tengah yang berdiri sejak 1970 dan memiliki luas 12.000 m². Tentu saja pasar klewer tidak kalah besarnya dengan pasar tanah abang di Jakarta. Harga yang ditawarkan pasar ini juga merakyat, pasar ini tidak hanya menjual baju batik, tapi juga hasil kerajinan tangan dan kesenian. Batik dan hasil kerajinan tangan ini bisa dijadikan sebagai oleh-oleh bagi anda yang mempunyai keluarga besar. Harga untuk grosir dan eceran dipatok sama, jadi untuk anda yang membeli eceran tidak perlu khawatir harga akan menjadi lebih mahal.

Grosir baju pasar klewer bisa jadi pilihan tepat juga bagi anda yang tidak ingin merogoh kocek dalam-dalam untuk membeli oleh-oleh. Barang dari pasar klewer dapat dijual kembali bagi anda yang mencari peluang usaha. Biasanya batik asli dari solo akan jauh lebih diminati dari pada batik yang beli di sembarang tempat. Memang akan memakan waktu dan biaya bagi anda yang berdomisili jauh dari kota solo. Selain itu, macetnya wilayah sekitar pasar ini juga sering membuat orang malah berdesak-desakkan. Tapi rasanya ini memang pantas dibayar mengingat keuntungan yang bisa anda peroleh dari konsumen akan lebih besar.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda